Rabu, 26 Juni 2013

Pimpinan Dibantai Secara Sadis, Syiah Sedunia Gelar Demonstrasi

KAIRO - Terbunuhnya Syekh Hasan Syahatah yang merupakan tokoh besar Syiah Mesir baru-baru ini menimbulkan reaksi protes kalangan Syiah sedunia. Pembunuhan yang sangat sadis di wilayah Giza tersebut disinyalir dilakukan oleh kalangan Islam radikal yang selama ini memendam dendam kepada kaum Syiah.

Komunitas Syiah di Eropa mengumumkan akan mengadakan solidaritas sekaligus demonstrasi di kantor-kantor kedutaan Mesir. Dewan Tinggi Syiah Jerman mengumumkan akan melakukan demonstrasi pada hari Jumat depan di depan kedutaan Mesir di kota Berlin.

Sedangkan Syiah Swiss mengumumkan akan mengadakan demonstrasi pada hari ini, Rabu 26/6/2013 di kota Bern, pada pukul 13:30 siang. Dan kaum Syiah di Kopenhagen Denmark juga akan menggelar demonstrasi pada hari ini di depan kedutaan Mesir, pada pukul 16:30 waktu setempat.

Konferensi Syiah di Irak juga mengajak kaum Syiah untuk berdemonstrasi pada hari Sabtu depan pukul 08:00 pagi, di depan kedutaan Mesir di Bagdad. Karena tragedi memilukan tersebut, Departemen Pendidikan provinsi Najef al-Asyraf di Irak mengganti nama sekolah SMU Al-Azhar dengan SMU asy-Syahid Hasan Syahatah. Juga ada beberapa tuntutan agar Irak segera memutus hubungan diplomatik dengan Mesir selama Presiden Mesir dijabat oleh Muhammad Morsi.

Sementara itu gerakan pemuda al-Fathimiah Syiah Mesir menegaskan akan membawa persoalan ini ke dewan HAM internasional. “Kaum Syiah Mesir saat ini sangat marah, dan mereka tidak akan tenang kecuali jika para pelaku pembunuhan ditangkap dan diadili,” tegas Amr Abdullah, kordinator gerakan.

Hal senada juga diungkap oleh tokoh Syiah Mesir Ammar Hakim, “Sesungguhnya pembunuhan terhadap Syekh Hasan Syahatah, kedua saudaranya, dan salah satu muridnya, yang dilakukan oleh kalangan Islam radikal di Mesir, sangat menghalangi upaya untuk rekonsiliasi Sunni-Syiah. Kami sangat berharap agar tindak kriminalitas seperti ini tidak terulang kembali.” (youm7/sm)

Sumber: Mosleminfo

SHARE THIS

Author:

Situs Berita Islam Balipapan merupakan situs yang memberitakan tentang dunia Islam dan umat Islam, berbagi informasi dan menyemarakkan dakwah / syiar Islamiyah.

0 komentar: