- Jam : 12:30 WITA
- Jam : 15:10 WITA
- Jam : 17:50 WITA
- Jam : 20:30 WITA
HTM: Rp. 30.000,- (Senin s/d Jumat)
Tempat di Studio XXI Jl Jendral Sudirman Pasar Baru Square- di Balcony
Nusron: Film Sang Kiai Jelaskan Arti Jihad yang Sebenarnya
JAKARTA - Ketua Umum GP Anshor Nusron Wahid menilai film Sang Kiai yang menceritakan kehidupan pendiri Nahdlatul Ulama KH Hasyim Asyari, memiliki nilai-nilai positif yang bisa diteladani generasi muda di Indonesia, khususnya terkait nasionalisme dan makna jihad.
Film ini menggambarkan bagaimana KH Hasyim Asyari
dan kiai-kiai NU turut serta secara langsung dalam perjuangan
kemerdekaan Negara Republik Indonesia. Menurut Nusron generasi muda bisa
belajar mengenai nasionalisme dan keislaman dalam film yang dibintangi
Ikranegara tersebut.
"Film ini memberi teladan bagi anak muda
sekarang tentang nasionalisme," ujar Nusron usai menonton bareng film
sang Kiai bersama beberapa tokoh di XXI Plaza Senayan, Jakarta, Kamis
(6/6/2013).
Nusron juga menyebut film ini bisa dijadikan sarana
untuk meluruskan makna jihad yang belakangan ini kerap disalah artikan
oleh beberapa kelompok tertentu, sehingga membuat makna jihad menjadi
sempit dan negatif.
"Yang paling concern itu soal makna jihad.
Sekarang kan jihad malah diartikan membunuh, atau bom bunuh diri yang
merugikan orang, padahal kita sudah dalam keadaan merdeka. Atau malah
mengaku jihad justru merongrong dan merugikan negara," imbuhnya.
Menurutnya
generasi muda perlu diberikan pemahaman mengenai makna jihad yang
sesungguhnya, bukan jihad yang justru diartikan dalam artian sempit dan
keliru. Dan film Sang Kiai ia nilai mampu memberikan pembelajaran dan
pemahaman tersebut.
"Ini penting diluruskan," katanya.
Sumber: Tribun
0 komentar: